Jumat, 10 April 2015

MANFAAT JERUK NIPIS UNTUK MENCEGAH NASI CEPAT BASI (DALAM MAGIC COM)



Pernahkah bunda mengalami hal seperti ini?
Menanak nasi dengan magic com di pagi hari/sore,namun sore hari atau pagi harinya nasi yang telah matang tersebut sudah basi?

Bisa jadi karena magic com yang telah berusia lama, jadi hasilnya kurang tanak (meskipun sudah matang). Mau ganti dengan magic com baru? Tunggu dulu…ada sedikit tips jauuuuh lebih hemat dibandingkan dengan membeli magic com baru.

Caranya dengan menggunakan perasan jeruk nipis. Masukkan pada waktu awal memasak, jadi masih berupa beras. Seberapa banyak? Secukupnya saja. Untuk porsi empat sampai lima orang dewasa, kira-kira jeruk nipis dengan besar rata-rata, dipotong jadi empat, cukup peraskan sekali saja, tidak perlu sampai habis airnya. Bunda tidak mau rasa nasinya nanti jadi asem kan..hehe..

Sudah saya buktikan sendiri di rumah. Misalkan memasak nasi siang ini, biasanya tanpa perasan jeruk nipis, nasi dalam magic com akan basi bila sampai esok harinya. Tapi dengan trik ini sampai besok sore pun nasi tidak akan basi.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar